Aceh Utara – Diduga akibat terhirup gas saat menggali sumur, dua warga meninggal dunia. Kejadian naas tersebut terjadi pada Jumat (26/1/2024) di Gampong Baree Blang Dusun Leubok Kliet Meurah Mulia Aceh Utara. Korban merupakan Wan warga Kecamatan Nibong penggali sumur dan Saifi pemilik sumur.
Rusli, warga setempat menjelaskan, salah seorang buruh sedang bekerja menggali sumur, tiba-tiba diketahui rekannya telah menghembus nafas terakhir. Pemilik sumur yang sering disebut Bang Fi hendak membantu mengangkat korban. Tak lama kemudian, ia pun ikut tewas akibat menghisap bau gas yang menyengatkan dan mematikan itu.
Rusli yang juga mantan Geuchik Paya Bili Meurah Mulia lebih lanjut menjelaskan tentang kejadian naas itu, bahwa memang ada bau gas di kedalaman sekira lima meter sumur.
“Korban pertama diduga telah menghirup bau gas hingga meninggal di dalam sumur kemudian dibantu oleh Bang Fi namun beliau juga ikut nasib yang sama, innalillah wainna ilaihi rajiun,” ucap Rusli.
Menurut Rusli jenazah sudah dievakuasi oleh warga dibantu polisi Kecamatan setempat.
Sementara itu Aziz, warga lainnya mengatakan bahwa korban menggali sumur yang sudah tua. “Sumur yang digali merupakan sumur tua. Korban saat ini sudah dievakusi dibantu pihak kepolisian setempat,” ucapnya per sambungan telepon.
Hingga berita ini diturunkan belum ada data resmi yang menyebut tentang korban dan kronologis lengkap.